https://majalengka.times.co.id/
Berita

MTQ ke-55 Dorong Pemberdayaan Ekonomi Lewat Expo Majalengka 2025

Selasa, 14 Oktober 2025 - 21:50
MTQ ke-55 Dorong Pemberdayaan Ekonomi Lewat Expo Majalengka 2025 Bupati Majalengka H Eman Suherman meninjau stand Expo Majalengka. (FOTO: Jaja Sumarja/TIMES Indonesia)

TIMES MAJALENGKA, MAJALENGKA – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-55 tingkat Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, tidak hanya menjadi ajang pembinaan keagamaan, tetapi juga momentum penting dalam mendorong pemberdayaan ekonomi masyarakat.

Dalam rangkaian kegiatan MTQ tersebut, Pemerintah Kabupaten Majalengka menggelar Expo Majalengka 2025, yang menampilkan berbagai produk unggulan lokal dari setiap kecamatan, pada Selasa (14/10/2025)

Bupati Majalengka H. Eman Suherman mendorong seluruh camat untuk berperan aktif mempromosikan produk-produk potensial dari wilayahnya masing-masing, sebagai upaya memperkuat perekonomian daerah.

"Bagi stand yang memiliki transaksi terbanyak, Pemerintah Kabupaten Majalengka akan memberikan penghargaan khusus sebagai bentuk motivasi untuk mengembangkan potensi ekonomi lokal," ujar Bupati Eman.

Melalui pelaksanaan expo ini, pemerintah daerah berharap dapat menumbuhkan semangat kemandirian dan kreativitas para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Kabupaten Majalengka. Upaya tersebut juga sejalan dengan nilai religius yang diusung dalam kegiatan MTQ ke-55.

Sinergi antara kegiatan keagamaan dan ekonomi ini diharapkan dapat menciptakan keseimbangan antara pembinaan spiritual dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Pemerintah Kabupaten Majalengka berkomitmen untuk terus melahirkan generasi Qur’ani yang berakhlak mulia, sekaligus memperkuat daya saing ekonomi menuju visi "Majalengka Langkung Sae". (*)

Pewarta : Jaja Sumarja
Editor : Hendarmono Al Sidarto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Majalengka just now

Welcome to TIMES Majalengka

TIMES Majalengka is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.