https://majalengka.times.co.id/
Berita

Bupati Majalengka Resmikan Marlina Kopi House, Dorong Ekonomi Kreatif dan Kuliner Lokal

Sabtu, 10 Januari 2026 - 17:11
Bupati Majalengka Resmikan Marlina Kopi House, Dorong Ekonomi Kreatif dan Kuliner Lokal Bupati Majalengka H Eman Suherman Resmikan Marlina Kopi House. (FOTO: Jaja Sumarja/TIMES Indonesia)

TIMES MAJALENGKA, MAJALENGKA – Aroma kopi dan semangat pertumbuhan ekonomi lokal berpadu dalam peresmian Marlina Kopi House di Komplek Neglasari, Kelurahan Majalengka Wetan, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, Sabtu (10/1/2026).

Bupati Majalengka H. Eman Suherman, didampingi Ketua TP-PKK Iim Maemunah Suherman, secara langsung meresmikan tempat usaha tersebut sebagai simbol tumbuhnya sektor kuliner dan ekonomi kreatif di daerah.

Peresmian Marlina Kopi House tidak sekadar menandai hadirnya ruang usaha baru, namun juga menjadi cerminan geliat investasi yang semakin berkembang di Kabupaten Majalengka.

Bupati Eman Suherman mengapresiasi kehadiran Marlina Kopi House sebagai bagian dari kontribusi nyata pelaku usaha dalam mendorong perekonomian daerah.

Menurutnya, keberadaan tempat usaha kuliner seperti Marlina Kopi House memiliki peran strategis, tidak hanya sebagai ruang berkumpul masyarakat, tetapi juga sebagai penggerak lapangan kerja baru bagi warga sekitar.

Bupati-Majalengka-H-Eman-Suherman-b.jpg

"Ini bukan sekadar tempat menikmati kopi, tetapi ruang sosial yang hidup, yang membuka peluang kerja dan memperkuat ekonomi masyarakat," ujar Bupati dalam sambutannya.

Lebih jauh, Bupati berharap Marlina Kopi House dapat menjadi mitra bagi petani kopi lokal, sehingga rantai ekonomi kreatif dapat tumbuh dari hulu ke hilir, mulai dari sektor pertanian hingga industri kreatif dan pariwisata.

"Kami berharap pelaku usaha dapat terus berkolaborasi dengan petani kopi lokal, agar nilai tambah ekonomi bisa dirasakan langsung oleh masyarakat Majalengka," katanya.

Acara peresmian tersebut turut dihadiri jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD), unsur Forkopimcam, para pelaku usaha, serta tamu undangan lainnya.

Kehadiran berbagai elemen tersebut mencerminkan dukungan bersama terhadap pengembangan sektor kuliner dan ekonomi kreatif sebagai salah satu pilar pembangunan daerah.

Dengan diresmikannya Marlina Kopi House, Pemkab Majalengka menegaskan komitmennya untuk terus mendorong iklim investasi yang sehat, inklusif, dan berkelanjutan, demi terciptanya pertumbuhan ekonomi yang merata dan berdaya saing. (*)

Pewarta : Jaja Sumarja
Editor : Hendarmono Al Sidarto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Majalengka just now

Welcome to TIMES Majalengka

TIMES Majalengka is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.